Benarkah kau pemimpin

 Jakarta 9 juni 2022

Tulisan 109


Pemimpin adalah orang yang memiliki peran penting dalam mendesain suatu organisasi atau lembaga dalam mencapai tujuan bersama. Menurut KBBI pemimpin bisa di artikan sebagai seseorang yang memiliki kemampuan memimpin, mempengaruhi orang lain dan kelompoknya. 

Kata pemimpin juga tidak lepas dari kata kepemimpinan, dari dua kata tersebut kita akan bisa melihat dan menilai seberapa hebat orang yang memimpin dalam mencapai tujuan yang diinginkan. 

Secara sederhana kata pemimpin itu lebih mengarahkan pada tanggungjawab pemimpin sedangkan kata kepemimpinan itu lebih mengarahkan pada pembinaan terhadap bawahannya, pembinaan disini bermaksud meluruskan kekeliruan yang dilakukan oleh bawahan bukan malah dibinasakan ketika bawahan tidak mampu di bina. 

Banyak kejadian yang menunjukkan bahwa pemimpin bijaksana itu adalah pemimpin yang selalu dekat, mendengarkan dan mengayomi apapun yang menjadi aspirasi dari pada bawahannya, bukan malah sebaliknya seperti menzolimi, menghakimi, menfitnah, mengadu domba dan menelantarkan bawahan yang memiliki potensi kritis disuatu lembaga atau organisasi. 

Sejatinya pemimpin itu memang menjadi hal sentral dalam berorganisasi atau dalam perusahaan, bayangkan saja apabila disuatu perusahaan ataupun lembaga tidak memiliki pemimpin maka sudah barang tentu akan mendapat kehancuran, kebangkrutan atau kematian. Tidak bisa di pungkiri ketika ada pemimpin di suatu instansi melakukan pelanggaran seperti penggelapan, pencurian, manipulatif, korupsi dan lain sebagainya maka akan terjadi pula hal seperti yang sudah di bahas di atas.

Sebab seorang pemimpin seharusnya memahami bagaimana cara mengelola kepemimpinan dengan baik agar bahawahannya bisa menghormati dan mengikuti apa yang di sampaikan oleh pemimpin tersebut. 

Jadi apa sih sebenarnya kepemimpinan itu:

Kepemimpinan adalah keterampilan praktis seorang pemimpin dalam membimbing bawahannya. Oleh karena itu, hal ini sangat erat kaitannya dengan bagaimana kualitas hubungan yang dibentuk oleh seorang pemimpin dengan orang-orang yang dipimpinnya dan situasi di saat ia memimpin.

Kita juga mamahami di setiap Kepemimpinan seseorang tentu berbeda-beda yang satu dengan lainnya. Masing-masing memiliki gaya dan karakter yang berbeda-beda dalam mengatur sekelompok besar orang dengan latar belakang yang berbeda. 

Proses kegiatan kepemimpinan ini sendiri, ada yang memiliki gaya memaksa, di mana para bawahan wajib mengikuti instruksi dari pemimpin dan tidak dapat menentangnya. Hal ini akan merambah pada kenyamanan dan ketenangan bawahannya sehingga tidak jarang banyak yang keluar dari instasi atau perusahan tersebut tapi sisi lain ada juga yang hanya mengikuti intruksi tersebut lantaran ketakutan akan di pecat atau di keluarkan atau bahkan takut tidak mendapat kerjaan di perusahaan lain sehingga tidak bisa bertahan hidup apalagi memberi nafkah kepada keluarga. 

Ada juga yang memiliki gaya terbuka, di mana sang pemimpin memberikan keleluasaan pada bawahannya untuk menjadi yang terbaik dari mereka dan memberikan kualitas terbaik untuk organisasi. Dalam gaya kepemimpinan ini memang lebih menekankan pada kepercayaan tinggi pada bawahannya cuman kepercayaan ini harus terus di awasi sebab akan berimbas kepada hal yang fatal apabila terus di biarkan, contoh. 

1. Penggelapan

2. Perampokan

3. Manipulatif

4. Diskriminasi

5. Menzolimi

6. Menghakimi

7. Menfitnah

8. Mengadu domba. Dll

Selain dari proses kegiatan kepemimpinan tersebut, maka ada langkah majuin yang harus kita pelajari supaya bisa mengetahui bagaimana perkembangan organisasi atau lembaga yang kita pimpin. Langkah maju yang maksud disini adalah keterampilan kepemimpinan. 

Di bawah ini akan dijelaskan tentang keterampilan kepemimpinan agar terhindar dari tindakan yang disebutkan di atas, antara lain adalah:

1.komunikasi

2.motivasi

3.Mendengarkan aktif

4.Bercerita bisnis

5.Mendelegasikan

6.Manajemen waktu

7.evaluasi

8.Akuntabilitas

9.Kerahasiaan

10. Kredibilitas

11. Kecerdasan emosional

12. empati

13. Kreativitas

14. Berpikir kritis

15. Penyelesaian masalah

16. Pendampingan/pembinaan

Seorang pemimpin penting untuk pahami bahwa kepemimpinan adalah bagian strategi untuk mewujudkan cita-cita atau tujuan bersama sehingga akan terbentuk suasana lingkungan yang aman dan kondusif sehingga membawa instansi lebih maju dan unggul


Salam literasi. 


Komentar

  1. Dimana sosok pemimpin yang baik, mampu mengayomi bawahannya... Lanjut terus menulisnya pa.

    BalasHapus
  2. Bang Syahril adalah Pemimpin yang baik.

    BalasHapus
  3. Wah pak guru yang satu ini sellau pada tema-tema beraat
    Lanjutkan pejuang

    BalasHapus
  4. Materi yang mantap...sinergitas juga penting ya, Pak....salam literasi. Sukses sll Pak.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

PPKM VS PTM

Pengawas ujian UM tingkat MA

Surat cinta untuk Ibu